A1news.co.id|Takengon – Jelang pencoblosan, keluarga besar Shabela Abu Bakar – Eka Saputra melaksanakan doa bersama dan santuni anak yatim
Acara yang di laksanakan di posko I pemenangan Paya Tumpi I di hadiri langsung Shabela Abu Bakar, Eka Saputra dan ratusan seluruh Tim Pemenangan Kabupaten dan Tim Kecamatan.
Selanjutnya acara doa bersama di ikutin ratusan massa pemenangan dan santuni puluhan Anak Yatim Piatu.
Shabela dalam sambutannya kita baru melaksanakan doa bersama dan santuni anak yatim, doa bersama ini kita laksanakan menginginkan pemilu damai dan doa agar kita di permudahkan menuju lokasi tempat pencoblosan.
Doa anak yatim lebih ampuh dan di jabah oleh Allah SWT dari pada kita melakukan money Politik karena kemenangan kita kemenangan bersama dan kemenangan rakyat bukan kemenangan uang.
Dan saat ini kita melaksanakan kegiatan sama di Tiga Lokasi, Posko Utama Paya Tumpi I, Kampung Kala Pasir dan Angkup Silihnara.
Semoga doa doa kita bersama yang di laksanakan di tiga tempat di jabah oleh Allah SWT dan dengan tekad dan perjuangan ini selama beberapa bulan ini, kita dapat meraih kemenangan dalam pilkada ini, Ucap Shabela.