A1news.co.id|Banda Aceh – Usai mengikuti undangan kegiatan buka puasa ramadhan bersama Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati Bener Meriah Ir. H. Tagore Abubakar melanjutkan kegiatannya menghadiri Launching Instruksi Gubernur Aceh tentang pelaksanaan Shalat Fardhu berjamaah bagi Aparatur Negara dan masyarakat serta pelaksanaan mengaji di satuan Pendidikan se-Aceh, minggu (16-03-2025).
Disamping kegiatan launching tersebut, Gubernur Aceh Muzakir Manaf juga Menutup kegiatan Aceh Festival Ramadhan 2026 yang sudah berlangsung sejak 12 Maret lalu.
Usai menghadiri kegiatan tersebut, Bupati Tagore menyampaikan kita harus terus mendukung program dan kegiatan-kegiatan positif yang dilaksanakan oleh Pemerintah Aceh dan berharap dengan adanya Instruksi Gubernur ini roda pemerintahan terutama terkait syari’at islam di Aceh dan terkhusus Bener Meriah dapat berjalan semakin baik.
“Kita harus terus mendukung seluruh program yang diinstruksikan oleh Gubernur, ini akan mendorong terhadap jalannya Pemerintahan kita untuk kedepannya menjadi lebih baik,” ucapnya.
Disamping itu, Tagore juga menyampaikan pesannya kepada masyarakat Bener Meriah dibulan yang penuh berkah ini untuk terus berlomba lomba dalam berbuat kebaikan serta tidak abai terhadap kewajibannya baik kepada duniawi maupun akhirat.
Acara yang bertempat di Masjid Baiturrahman Banda Aceh ini tidak hanya dihadiri oleh Gubernur dan Wakil Gubernur Saja, terpantau juga unsur Forkopimda Aceh, Para Bupati dan Walikota se-Aceh, Para Kepala SKPA, serta dihadir oleh berbagai lapisan masyarakat. (DA)